OREO Hadirkan beragam Keseruan bersama SPIDER-MAN
Mulai dari Kompetisi Foto berhadiah Perjalanan ke Lokasi Syuting Film SPIDER-MAN Far From Home hingga Arena Permainan bertemakan SPIDER-MAN
OREO, brand biskuit dari Mondelēz International selalu menghadirkan keseruan untuk masyarakat Indonesia. Dimulai dari ritual diputar, dijilat, dan dicelup yang telah menjadi cara khas untuk menikmati OREO di berbagai budaya; hingga ragam karya kreatif, kegiatan dan promosi dilakukan untuk menciptakan kegembiraan dan kebersamaan.
Sachin Prasad, Presiden Direktur Mondelēz Indonesia, menyatakan “Di dunia dimana stres dan tekanan dapat mengurangi keceriaan, OREO mengajak masyarakat untuk mewujudkan imajinasi lewat kompetisi foto kreatif ala SPIDER-MAN. Sebagai merek biskuit yang dicintai seluruh lapisan masyarakat, kompetisi ini merupakan wujud nyata upaya kami untuk secara konsisten mengingatkan masyarakat untuk merayakan serunya kehidupan.”
Melalui kompetisi foto #OREOSpidermanID yang berlangsung dari 17 Juni – 11 Agustus 2019, masyarakat berkesempatan untuk memenangkan hadiah utama berupa perjalanan mengunjungi lokasi syuting film SPIDER-MAN Far From Home di Eropa. Caranya pun terbilang mudah, yaitu hanya dengan mengunggah foto bersama OREO kemasan apapun dengan pose ala SPIDER-MAN ke media sosial dengan mencantumkan tagar #OREOSpidermanID dan tag 5 (lima) orang teman.
Kompetisi ini dibagi menjadi 5 periode, yaitu:
- Periode 1: 17 – 30 Juni 2019
- Periode 2: 1 – 7Juli 2019
- Periode 3: 8 – 14 Juli 2019
- Periode 4: 15 – 18 Juli 2019
- Periode 5: 29 Juli – 11 Agustus 2019
Selain hadiah utama, OREO juga menyediakan hadiah hiburan yang tak kalah menarik berupa 2 drone di setiap periode. Informasi lebih lanjut dapat ditemukan di https://www.oreospiderman.com/id
Maggie Effendy selaku Head of Biscuit, Mondelēz Indonesia mengatakan “Bertepatan dengan pemutaran film SPIDER-MAN Far From Home hari ini, kami juga mau memperkenalkan OREO kemasan edisi khusus SPIDER-MAN.”
OREO edisi khusus SPIDER-MAN bisa didapatkan pada varian OREO Vanilla 137 gram, OREO Cokelat 137 gram, OREO Vanilla 68,5 gram, OREO Cokelat 68,5 gram dan OREO Softcake.
Selain menghadirkan kemasan edisi khusus SPIDER-MAN, OREO juga mengajak masyarakat Indonesia untuk merasakan keseruan bersama di arena SPIDER-MAN Far From Home yang diadakan di atrium lantai 1 (satu) Senayan City, Jakarta mulai tanggal 28 Juni hingga 21 Juli 2019. Hanya dengan membawa struk ALFAMART untuk pembelian ragam produk OREO senilai Rp. 25.000,- (dua puluh lima ribu Rupiah), pengunjung bisa menikmati aneka permainan seperti flying fox, wall climbing dan trampoline.
“Dengan menghadirkan keseruan bersama SPIDER-MAN, OREO berharap dapat menginspirasi lebih banyak orang di Indonesia untuk terhubung dengan dunia dan orang-orang di sekitarnya sehingga mereka bisa saling berbagi imajinasi dan merasakan keseruan bersama,” tutup Maggie.
###
Mengenai OREO
OREO adalah biskuit favorit nan legendaris yang dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat di lebih dari 100 negara di seluruh dunia. OREO merupakan biskuit legendaris yang telah berusia lebih dari 100 tahun dan merupakan biskuit yang paling banyak dijual di abad ke-21 dengan lebih dari $2 miliar secara pendapatan global. Ritual diputar, dijilat, dan dicelup telah menjadi cara khas untuk menikmati biskuit ikonik untuk banyak budaya yang berbeda di dunia. OREO memiliki lebih dari 40 juta komunitas Facebook pencinta OREO di seluruh dunia, mewakili lebih dari 200 negara dan beragam bahasa yang berbeda. Di Indonesia, OREO memiliki lebih dari 8 (delapan) varian rasa. OREO di Indonesia dan di 35 negara lainnya, diproduksi di pabrik Mondelēz International di Cikarang. Kunjungi www.OREO.com untuk informasi lebih lanjut.
Mengenai Mondelez Indonesia
Mondelez Indonesia adalah bagian dari Mondelez International, Inc. (NASDAQ: MDLZ); pemimpin global di industri coklat, biskuit, permen karet dan minuman bubuk. Memiliki berbagai merek yang sudah menjadi ikon global seperti OREO, keju Kraft, Cadbury Dairy Milk, dan Toblerone; serta Biskuat sebagai merek unggulan lokal. Mondelez Indonesia telah menjadi bagian tak terpisahkan dari masyarakat Indonesia. Sebagai perusahaan cokelat terbesar di dunia, Mondelez berkomitmen untuk berkontribusi kepada masyarakat dengan berinvestasi pada pertanian berkelanjutan, pengurangan limbah, dan promosi gaya hidup sehat. Sejak Oktober 2013, program Cocoa Life telah dimulai untuk membangun pasokan berkelanjtan dan mengembangkan komunitas di berbagai negara penghasil cokelat utama, termasuk Indonesia. Website: www.mondelezinternational.com Facebook: www.facebook.com/mondelezinternational Twitter: www.twitter.com/MDLZ