Culture

5 Rekomendasi Anime Yuri Terbaru Wajib Kamu Tonton

Yuri adalah sebuah genre anime atau manga yang ceritanya melibatkan percintaan antara dua perempuan atau lebih dan berfokus pada seksual, spiritual maupun emosional

Avatar
  • November 1, 2022
  • 4 min read
  • 8453 Views
5 Rekomendasi Anime Yuri Terbaru Wajib Kamu Tonton

Sebagai seseorang yang suka dengan anime atau kartun Jepang, saya tidak milih-milih dengan genre yang akan saya tonton. Seperti belum lama ini saya menonton anime genre Yuri yang berjudul Lycoris Recoil.  Tapi buat yang belum tau, Yuri adalah sebuah genre anime atau manga yang ceritanya melibatkan percintaan antara dua perempuan atau lebih dan berfokus pada seksual, spiritual maupun emosional.

Hubungan sesama jenis memang masih agak aneh di Jepang apa lagi di Indonesia, Tapi menurut saya pribadi bila kamu belum pernah menonton Anime Yuri, kamu harus coba menontonnya, paling tidak satu. Supaya kamu tidak jadi penasaran, berikut beberapa rekomendasi anime Yuri terbaik yang bisa kamu coba tonton.

 

 

Rekomendasi Anime Yuri Terbaik

1. Mobile Suit Gundam: The Witch From Mercury

Anime yuri mobile suit gundam

Saya memang bukan termasuk orang yang suka dengan anime mecha yang diisi dengan pertarungan robot-robot besar. Tapi beda waktu saya mengetahui Mobile Suit Gundam: The Witch From Mercury Viral di media sosial, karena memperkenalkan pasangan lesbian pertamanya, sekaligus menjadi karakter utamanya. Karena penasaran saya langsung mencoba menontonnya.

Awal di ceritakan ada sebuah badan penelitian bumi yang bernama Vanadis Institute, yang berhasil membuat teknologi bernama GUND-format. Penemuan ini lalu memungkinkan untuk membuat beragam alat bantu prostetik canggih, di mana si pemakai akan dengan mudah menggerakan teknologi tersebut hanya dengan pikirannya.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Anime ‘Romance’ Terbaik dengan Pasangan Tidak Toksik

Vanadis yakin kalau teknologi inilah bisa membantu umat manusia untuk hidup dengan aman dan produktif di luar angkasa. Mereka juga percaya kalau tubuh manusia diciptakan cuma bisa untuk hidup di bumi.

Sementara di luar angkasa manusia butuh teknologi seperti GUND-format untuk menaikkan kemampuannya fisiknya supaya mampu berkembang di sana. Awalnya, publik yang mengetahui teknologi ini sangat mendukung. Sayangnya, pandangan mereka langsung berubah waktu Vanadis Institute diakuisisi oleh Ochs Earth Corporation.

Vanadis membutuhkan dana untuk melanjutkan penelitiannya, dan sebagai imbalannya, Ochs Earth meminta mereka untuk membuat senjata dengan teknologi canggih dengan memanfaatkan GUND-format milik Vanadis.

Akhirnya, Joint Venture terbentuk dan mereka menciptakan generasi mobile suit baru bernama GUND-Arms a.k.a. GUNDAM. Namun, penggunaan mobile suit jenis ini sangat susah dan berbahaya, karena memberikan efek negatif ke tubuh pilotnya.

2. Riddle Story of Devil

Riddle Story of Devil

Rekomendasi anime yuri selanjutnya adalah Riddle Story of Devil. Anime ini mengisahkan tentang seorang pembunuh bayaran yang bernama Tokaku Azuma. Tidak cuma Tokaku, hampir semua teman sekelasnya yang merupakan seorang pembunuh bayaran, punya tujuan yang sama, yaitu bisa membunuh siswa yang bernama Haru Ichinose.

Siapa pun yang berhasil membununya, semua diantara mereka akan mengabulkan apapun yang ia minta. Saat segalanya menjadi rumit, alih-alih membunuhnya, Totaku malah jatuh hati ke Haru. Sekarang Tokaku bertekad untuk melindunginya.

Menjadi pembunuh brutal demi melindungi kekasih, di situlah plot anime ini dihadirkan. Karakter Tokaku adalah karakter terbaik yang bisa dimiliki anime ini, dan hubungan percintaan antara kedua gadis sangat romantis.

Baca Juga: 8 Rekomendasi ‘Anime Shoujo’ Terbaik yang Wajib Kamu Tonton

3. Citrus

Anime Yuri Citrus Terbaik

Yuzu yang harus pindah sekolah karena ibunya baru menikah kembali. Teryata sekolah barunya berbeda dari yang ia bayangkan sebelumnya. Ia tidak tahu kalau ternyata itu merupakan sekolah homogen yang dan punya peraturan yang ketat serta konservatif.

Di sekolahnya tersebut Yuzu bermusuhan dengan Mei Aihara yang merupakan Ketua OSIS. Dan Yuzu tidak menyadari ternyata Mei merupakan adik tirinya. Dari sanalah drama dimulai dan Yuzu akhirnya paham kalau suka dan benci itu jaraknya tidaklah jauh.

4. Netsuzou Trap

Anime Netsuzou Trap

Okazaki Yuma dan Mizushima Hotaru sudah berteman dari sejak kecil, dan sampai keduanya masuk SMA, Yuma akhirnya mempunyai pacar. Karena ini kali pertama ia berpacaran, Yuma meminta saran ke Hotaru.

Tapi situasinya malah berubah rumit waktu Hotaru menciumnya. Situasi ini membuat Yuma dilema. Takut dibilang selingkuh oleh pacarnya, atau akhirnya menyelesaikan masalah dengan Hotaru.

Menjadi anime Yuri dengan durasi yang singkat, Metsuzou Trap dapat menggambarkan hubungan antara Yuma dan Hotaru dengan sangat romantis. Walaupun ceritanya itu membangkitkan kisah pengkhianatan, tapi di sisi lain ceritanya juga menggambarkan mengenai cinta sejati.

5. Inugami-san to Nekoyama-san

Inugami-san to Nekoyama-san

Inugami-san to Nekoyama-san merupakan salah satu anime yuri dengan balutan komedi. Anime ini berfokus pada kehidupan dua gadis SMA yang bernama Inugami dan Nekoyama. Kepribadian sangat berbeda dan saling bertolak belakang, layaknya anjing dan kucing.

Baca Juga: 11 Rekomendasi Pasangan ‘Bromance’ Terbaik dalam Anime

Seperti kebanyakan cerita anime yang lain, karakter yang berlawanan ini selalu menjadi pasangan terbaik. Jadi, waktu kedua gadis yang bertetangga akhirnya saling bekenalan, ceritanya dimulai, dan sampai di akhir cerita, penonton akan tahu betapa lucu dan romantisnya hubungan mereka.

Karena durasi setiap episodenya hanya tiga menit, kita cuma butuh 1 jam untuk menonton musim pertamanya hingga selesai. Anime yuri ini dapat jadi contoh yang sempurna dari suatu hal yang terjadi saat dua orang yang punya kepribadian sangat bertolak belakang malah saling menyukai.

Walaupun Nekoyama digambarkan sangat pemalu, Inugami justru sebaliknya. Jadi, dalam setiap adegan di anime ini menjadi sangat unik dan tidak bosan untuk diikuti. Dengan demikian, anime ini dapat masuk ke daftar rekomendasi anime yuri terbaik.



#waveforequality


Avatar
About Author

Kevin Seftian

Kevin merupakan SEO Specialist di Magdalene, yang sekarang bercita-cita ingin menjadi dog walker.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *