Community

Gandeng CathayPlay, ‘Road to 3rd Jakarta Independent Film Festival’ Seru ‘Abis’

JIFF edisi ketiga tahun ini diprediksi bakal seru. Bahkan keseruannya tampak dari acara pendahuluannya yang bertajuk ‘Road to 3rd JIFF’.

Avatar
  • June 14, 2022
  • 2 min read
  • 543 Views
Gandeng CathayPlay, ‘Road to 3rd Jakarta Independent Film Festival’ Seru ‘Abis’

Jelang pelaksanaan Jakarta Independent Film Festival (JIFF) edisi ketiga November mendatang, panitia menghadirkan Road to 3rd JIFF. Tak tanggung-tanggung, platform streaming CathayPlay yang eksis sejak 2019 itu digandeng sebagai mitra. Sebagai informasi,  CathayPlay memang ajek mempromosikan film-film independen buatan sineas Tiongkok. Road to JIFF 2022 sendiri akan diselenggarakan secara daring pada 24-27 Juni 2022. 

Kerja sama keduanya diklaim sebagai bentuk dukungan JIFF pada film-film independen agar dapat menjangkau khalayak yang lebih luas. “Layanan streaming daring turut serta berkontribusi dalam membuat film-film independen menjadi lebih inklusif untuk bisa ditonton di mana saja,” tutur JIFF dalam rilis yang diterima Magdalene kemarin.

 

 

Baca juga: Pesan Kesetaraan dalam Festival Film 100% Manusia

Dalam penayangan non-kompetisi tersebut, pihak JIFF dan CathayPlay telah mengurasi empat film dengan tajuk program “Stories from Xinjiang” (Cerita dari Xinjiang) dan “Stories from Tibet” (Cerita dari Tibet). Adapun Cerita dari Xinjiang hadir lewat dua film, yaitu “My Choice “(Marhaba Israyil, 2021) dan “Elephant in the Car “(Ikram Nurmehmet, 2020). Sementara, Cerita dari Tibet diwakili oleh dua film, “Sonam Raten” (Ta Gya, 2020) dan “Her Summer” (Chen Yunye, 2020).

“Film-film di atas meliputi kehidupan gembala tua, gadis sekolah menengah Tibet yang dinamis, dan eksplorasi kesadaran diri perempuan Xinjiang. Mereka [keempat film itu] dipenuhi dengan emosi yang berbeda dan menceritakan kisah mereka sendiri dengan instrumen musik yang mewakili kelompok etnis dan latar budaya yang unik dari etnis minoritas,” tutur Kurator CathayPlay, Charlotte Duanmu.

Baca juga: Catatan dari FFI 2021: Minimnya Juri Perempuan hingga Posisi Festival

Road to 3rd JIFF yang sedianya digelar pada 24-27 Juni 2022 dapat diakses melalui layanan streaming daring. Untuk bisa menonton, silakan masuk melalui www.roadtojiff.ottchannel.com (akan tersedia saat acara berlangsung) dan daftarkan diri kalian secara gratis. Kemudian kalian bisa memilih film yang ingin ditonton dan menikmati filmnya dari mana saja. Seluruh film akan tayang dengan subtitle Bahasa Indonesia dan Inggris. 

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Road to 3rd JIFF, silakan mengunjungi www.jakartafilmfest.com atau ikuti mereka lewat akun Instagram @/jakartafilmfest dan @/cathayplayglobal.

Baca juga: 100% Manusia Festival Film 2019: Rayakan Keberanian dan Ketangguhan

Selamat menikmati film-film pilihan di Road to 3rd JIFF..



#waveforequality


Avatar
About Author

Magdalene